Kelebihan Jilbab Segi Empat yang Banyak Diminati Muslimah Indonesia

Jilbab segi empat sangat di minati saat ini bahkan semua kalangan sangat menyukai jilbab model ini. Selain sangat mudah di gunakan jilbab segi empat bisa di gunakan dalam kegiatan kapanpun.

Kita lihat sekarang jilbab segi empat sudah menjamur di seluruh penjuru dunia dengan memiliki banyak corak (motif). Kalau dulu jilbab segi empat yang banyak kita tahu cenderung dengan jilbab polos dengan satu warna saja, dan ukuran jilbab yg cukup besar.

Tapi saat ini, jilbab segi empat sudah banyak sekali pilihannya untuk para wanita muslimah, baik dari motif, corak dan ukurannya yang beragam. Jilbab segi empat scraft saat ini lebih banyak di ganderungi para peminat hijab.

Ada beberapa kelebihan dalam menggunakan jilbab segi empat ini, mari kita simak ulasan berikut ini:

1. Mudah di pakai 


Karena bentuknya yg sangat simpel dan jilbab segi empat juga relatif mudah di gunakan bagi peminat hijab.

Contohnya: dalam kondisi terburu-buru kita bisa menggunakan jarum di tengah leher jilbab ini sudah bisa digunakan dengan pas.

Beberapa Kelebihan Jilbab Segi Empat
Beberapa kelebihan jilbab segi empat


Selain digunakan sebagai penutup kepala pemakaian jilbab segi empat ini juga bisa menutupi sebagian bentuk/ lekukan di bagian tubuh tertentu sehingga tidak tampak dan tetap dalam syariat kita dalam berhijab.

2. Mudah di bentuk


Karena jilbab segi empat memiliki sisi yang memiliki sama panjangnya, maka mudah sekali untuk di bentuk sesuai keinginan kita dalam berkreasi.

Seperti saat acara wisuda kelulusan, kebanyakan para mahasiswa menggunakan jilbab segi empat sebagai dasar untuk menunjang penampilan hijab mereka.

Beberapa Kelebihan Jilbab Segi Empat


3. Memiliki banyak jenis bahan


Saat ini banyak sekali jumlah bahan di pasar yg kita jumpai, saat ini ada beberapa bahan jilbab yang sedang kekinian di jadikan bahan untuk membuat jilbab seperti voal, satin, sifon, katun, wolfis..,

..,dengan berbagai kualitas dan serat yg berbeda-beda dan semua hampir rata-rata bahan yg digunakan memiliki serat bahan yang halus dan lembut.

Beberapa Kelebihan Jilbab Segi Empat



4. Fleksibel digunakan dimanapun


Terkadang saat kita ingin bepergian sangat sulit untuk menentukan pilihan jilbab yg di gunakan, dikarenakan begitu banyaknya bentuk jilbab yang semakin beragam atau yang kita miliki..,

..,nah makanya tidak perlu khawatir jilbab segi empat ini sangat pas banget untuk para sahabat hijab saat ingin bepergian ataupun suatu acara apapun.

Beberapa Kelebihan Jilbab Segi Empat


Jilbab segi empat bisa digunakan baik acara formal maupun nonformal untuk semua kalangan, bahkan dari anak-anak sampai orang dewasa begitu banyak yang menyukai jilbab segi empat ini.

5. Gampang disesuaikan dengan fashion atau pakaian 


Bagi wanita muslimah pakaian yang dikenakan juga harus sesuai dengan hijab yang akan dikenakan mereka, banyak banget jilbab kekinian yang bermunculan saat ini, tapi kalau tidak sesuai dengan pakaian akan terlihat aneh.

Kelebihan jilbab segi empat ini bisa cocok digunakan dengan pakaian yang kita gunakan, baik itu saat ingin berolahraga, pesta, hangout, kerja dll.

Beberapa Kelebihan Jilbab Segi Empat


Tergantung bagaimana cara kita menyesuaikan pilihan warna, motif jilbab dan pakaian yang digunakan.

Jadi jilbab segi empat ini, walaupun terlihat sangat sederhana tetapi memiliki banyak kelebihannya bagi sahabat hijab saat menggunakannya selain itu sangat menunjang kita dalam berpenampilan.

Walaupun terlihat memiliki bentuk yang sama ternyata jilbab ini memiliki ukuran yang berbeda-beda untuk ukuran umumnya berbentu persegi empat biasa menggunakan 110x115cm, 115x115cm, untuk syar'i biasanya 140x140cm atau 150x150cm.

Karena itu jangan khawatir ya para sahabat hijab, jilbab segi empat tidak kalah menariknya dengan model-model jilbab yang lagi trend saat ini akan tetapi apapun hijab yang ingin kalian gunakan tergantung selera dan gaya fashion kita.

Semoga selalu memberikan inspirasi, dan manfaat bagi para wanita muslimah lainnya.

Tidak ada komentar untuk "Kelebihan Jilbab Segi Empat yang Banyak Diminati Muslimah Indonesia"